Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Daftar Istilah Nofap yang Perlu Kamu Tahu !!

Daftar istilah nofap
Daftar Istilah Nofap


Kalau kalian sudah lama tergabung dalam komunitas Nofap, pasti sudah sering mendengar istilah-istilah nofap yang aneh bin ajaib. Sebut saja flatline, relaps, dan masih banyak lagi istilah lain yang terdengar begitu asing di telinga kita.

 

Kali ini saya akan membahas beberapa istilah-istilah penting yang sering muncul dalam komunitas nofap. Dengan memahami istilah – istilah nofap ini, kamu bisa lebih paham apa yang sedang dibicarakan dalam suatu komunitas nofap.

 

Daftar Istilah Nofap

 

Berikut beberapa istilah – istilah yang sering muncul dalam komunitas nofap :


 1. Nofap

 

Bagi yang belum tahu makna dari nofap, saya sudah menulis artikel yang membahas makna dari nofap secara mendalam disini.

 

Tapi secara sederhana, makna dari nofap adalah no fap, slang dari bahasa inggris yang artinya tidak masturbasi. Jadi, nofap dapat diartikan sebagai kegiatan untuk tidak bermasturbasi.

 

Tapi dalam konteks lain, nofap juga dapat diartikan sebagai komunitas pendukung bagi mereka-mereka yang ingin berhenti kecanduan masturbasi dan kecanduan konten pornografi.

 2. PMO

 

Sebenarnya, PMO adalah singkatan dalam bahasa Inggris. Singkatan dari kata PMO adalah Porn, Masturbate, Orgasm. Dalam bahasa Indonesia, PMO dapat diartikan sebagai pornografi, masturbasi dan orgasme.

 

3. No PMO

 

Secara harafiah, No PMO artinya tidak PMO. Dalam artian luas, makna kata dari No PMO tidak jauh beda dari makna kata nofap.

 

4. Flatline

 

Dalam komunitas nofap, flatline artinya keadaan dimana kita menjadi sering lesuh, tidak bersemangat, nafsu sex yang menurun dan mood yang down setelah beberapa lama berhenti masturbasi atau nonton video bokep lagi.

 

Saya sudah menulis artikel lebih mendalam tentang flatline disini. Pada artikel tersebut, saya membahas makna dari flatline, gejala dari flatline dan tips untuk mengatasinya.

 

5. Relapse

 

Secara sederhana, makna dari kata relapse dalam bahasa Indonesia adalah kambuh. Kata relapse sering digunakan oleh komunitas-komunitas yang memerangi kecanduan.

 

Jika seseorang sedang berusaha untuk berhenti dari suatu kecanduan, kemudian melakukan lagi apa yang menjadi candunya, dia relaps.

 

Dalam komunitas nofap, arti dari relapse adalah kita kembali lagi untuk masturbasi atau nonton video bokep setelah berhenti sekian lama.

 

Jadi, kalau kalian tergabung dalam komunitas nofap, kemudian seseorang mengatakan kalau dirinya barusan relaps, artinya dia baru saja masturbasi atau onani.

 

6. Binge

 

Dalam komunitas nofap, binge artinya seseorang masturbasi atau nonton video bokep secara berulang-ulang. Biasanya binge terjadi saat seseorang sudah sekian lama nofap kemudian relaps.

 

Saya sendiri pernah binge masturbasi setelah sekian lama nofap. Memang, jika kita sudah sekian lama nofap kemudian relapse, peluang kita untuk melakukan binge cukup besar.

 

7. Streak

 

Dalam komunitas nofap, streak artinya lamanya waktu  kita berhasil tidak masturbasi dan nonton video bokep. Biasanya, waktu yang dihitung itu dalam satuan hari.


8. Day

 

Sesuai artinya dalam bahasa Inggris, day dalam komunitas nofap artinya hari. Biasanya digunakan oleh anggota nofap untuk menanyakan streak sesama anggota komunitas nofap.

 

Contohnya seperti ini. Kalau kalian ditanya seperti ini:

 

“Bro, kamu udah day berapa?” 

 

Artinya, yang bertanya ingin tahu, kamu sudah berhenti masturbasi dan nonton video bokep berapa hari.

 

9. Trigger

 

Secara sederhana, makna dari kata trigger artinya pemicu. Dalam komunitas nofap, arti kata trigger sering dikaitkan dengan hal yang memicu seseorang untuk sange dan ingin masturbasi atau nonton video bokep lagi.

 

Ada banyak hal yang bisa menjadi trigger kita saat kita lagi fokus dalam program nofap. Misalkan kita lagi scroll di beranda IG kita, kemudian muncul video tiktok cewek montok yang membuat kita sange. Video tiktok ini bisa dikategorikan sebagai trigger.

 

10. Hardmode

 

Istilah hardmode sering ditemukan dalam komunitas nofap luar. Hardmode adalah salah satu istilah yang ditemui dalam bahasa Inggris. Kalau diartikan secara harafiah, hardmode artinya mode berat atau mode keras.

 

Dalam komunitas nofap, jika seseorang dalam hardmode bisa diartikan kalau dia benar– benar berusaha untuk berhenti masturbasi dan nonton video bokep secara sekaligus.


11. Softmode

 

Sama seperti hardmode, istilah softmode memang jarang ditemui dalam komunitas nofap lokal. Kebanyakan komunitas nofap yang menggunakan istilah ini ada di luar negeri.

 

Secara harafiah, softmode artinya mode ringan. Dalam komunitas nofap, jika seseorang lagi dalam softmode artinya dia berusaha untuk berhenti masturbasi namun sesekali masih sering nonton bokep.

 

 

Penutup

 

Sejauh ini, baru 11 istilah ini yang sering saya temukan dalam komunitas nofap. Jika ada istilah – istilah yang baru muncul, akan saya update lagi. Intinya kalian tetap semangat dalam menjalani program nofap kalian.

 

Jika ingin punya teman yang saling support dalam perjalanan nofap kalian, bisa klik di link ini.

 

Akhir kata,

 

“Tidak ada perjuangan yang sia-sia. Apapun yang kamu lakukan hari ini pasti ada ganjarannya dihari esok nanti.”

 

Salam

 

 

Tips Nofap